Detail Informasi

Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Provinsi Jawa Tengah telah menyelenggarakan Festival Transformasi Pendidikan, Upgrading Kepemimpinan Pembelajaran, yang berlangsung  Jumat, 15 November 2024. Kegiatan yang digelar di  Stadion Manahan Solo ini juga dimeriahkan pameran karya siswa dari 35 kabupaten kota di Jawa Tengah, Kabupaten Temanggung berpartisipasi dalam kegiatan Festival Transformasi Pendidikan di Stadion Manahan Solo, kab temanggung ikut serta memeriahkan pameran transformasi pendidikan dalam rangka bulan guru nasional, pameran ini merupakan rangkaian dalam acara Transformasi Pendidikan Upgrading Kepemimpinan Pembelajaran, kegiatan ini diikuti oleh para Guru Penggerak Angkatan 8,9, Guru PKG PJOK, Fasilitator, Komite Pembelajar Sekolah Penggerak Angkatan 1, keikutsertaan ini melalui seleksi untuk menjadi peserta Simposium dan Seminar, dengan mengirimkan naskah, peserta pendaftaran simphosium diambil 100 orang se-Jawa Tengah, peserta yg tidak lolos simposium otomatis menjadi peserta seminar yang dilaksanakan hari jumat, 15 November 2024. Simposium dan Transformasi Pendidikan Melalui Kurikulum Merdeka telah dilaksanakan sejak Kamis14 November 2024. Peserta yang hadir dari Kabupaten Temanggung sejumlah 260 orang. Malam Puncak Festival Transformasi Pendidikan Upgrading Kepemimpinan Pembelajaran dimulai pukul 19.00 di Stadion Manahan Solo, dihadiri Dirjen GTK, Wakil Menteri Pendidikan, Jajaran Pimpinan BBGP Provinsi Jawa Tengah, dan 15.000 Guru  se-Jawa Tengah, dimeriahkan oleh Group Band Coklat.