Detail Informasi

Entho Cotot adalah makanan ringan khas Temanggung yang berbahan dasar singkong yang dikukus, lalu dibentuk oval. Entho sendiri itu sebutan lain dari getuk dan Cotot jika diartikan ke Bahasa Indonesia yaitu ?Keluar secara tiba-tiba atau muncrat? yang bahasa gaulnya sekarang bisa dibilang lumer. Jika digigit, isi dari makanan tersebut bakal keluar tiba-tiba, maka  dari itu makanan ini disebut Entho Cotot.

Walaupun cuma makanan ringan, makanan tradisional  yang rasanya manis ini bisa menunda lapar alias bisa membuat kita cepat kenyang dengan memakan 4-5 buah saja.Cara pembuatannya cukup lama, karena singkongnya harus direbus dulu sampai matang. Untuk Cotot sendiri bisa memakai 2 jenis gula, yaitu gula pasir dan gula aren. Bentuknya pun juga dibedakan tiap gula, kalau yang diisi gula pasir biasanya dibentuk lonjong, sedangkan yang diisi gula aren dibentuk bulat.