Detail Berita

TEMANGGUNG - Hari Rabu (18/9), Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kabupaten Temanggung melalui Kegiatan Pengelolaan Pelayanan Jasa Laboratorium dan Jasa Medik Veteriner dalam daerah Kabupaten/Kota melaksanakan Kegiatan lapangan dalam rangka Bulan Bakti Peternakan dan Kesehatan Hewan.

Hari ini, kegiatan difokuskan pada KIE (Komunikasi, Informasi, Edukasi) mengenai deteksi tanda birahi pada sapi dan pemeriksaan kebuntingan, karena sangat penting untuk menentukan kapan sapi harus dikawinkan, dan setelah 3 bulan sebaiknya dilakukan pemeriksaan kebuntingan agar dapat ditentukan sapi tersebut bunting atau tidak sehingga peternak bisa mengambil langkah agar sapi tersebut dapat produktif.