Detail Berita

Menghadapi hari besar besar nasional Idhul Adha, Direktur Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian RI, Dr. Ir. Prihasto Setyanto, M.Sc. melakukan kunjungan kerja Minggu, 26 Juni 2023, ke Kecamatan Ngadirejo dan Kecamatan Bulu. Harga cabai rawit meningkat tajam mencapai 89.000 per kg di pasar induk Jakarta, sementara ditingkatan petani antara 75.000 - 80.000 per kg. 

Di kelompok tani Muda Sejahtera Desa Kataan Kecamatan Ngadirejo Dirjen hortikultura melakukan panen raya cabai. Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Jawa Tengah, Ir. supriyanto, MP. dan Kepala DKPPP Joko Budi Nuryanto, SP.,M.Si. ikut mendampingi kegiatan ini. Kawasan cabai Ngadirejo yang memasuki masa panen 508 ha. Dilanjutkan peresmian bangsal pasca panen cabi di poktan muda sejahtera. 

Kunjungan selanjutnya dilakukan di poktan Tunas Jaya Sejahtera di Desa Pasuruhan Kecamatan Bulu. Luasan panen cabai bulan juni di Kecamatan Bulu 219 ha. Setelah melakukan kunjungan lahan untuk melihat stok cabai yang ada, kemudian melakukan panen raya cabai. Kunjungan ditutup dengan mengunjungi tempat lelang cabai yang ada di poktan Tunas Jaya Sejahtera yang dilakukan setiap 4-5 hari sekali.

#cabaitemanggunguntukindonesia