Detail Berita

Saat memasuki bulan Agustus, kurang afdhol rasanya jika Peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia tidak diadakan lomba. Mulai dari tingkat dusun, desa, sekolah, perusahaan swasta sampai perangkat daerah ingin menyemarakkan dengan mengadakan lomba. Selain untuk refreshing, lomba juga bisa meningkatkan silaturahmi dan meningkatkan kekompakan tim. Maka dari itu, Bappeda Temanggung juga mengadakan lomba yang diikuti oleh semua karyawan yang dilaksanakan pada hari Jumat, 16 Agustus 2024, di Halaman Bappeda Temanggung.

Acara diawali dengan pembagian kelompok menjadi 8 Tim. Masing-masing tim membuat yel-yel yang kemudian ditampilkan sebelum lomba dimulai. Ada 6 Lomba yang diadakan yaitu:

1. Lomba Voli Geber

2. Lomba Pingpong Goyang

3. Lomba Pindah Air

4. Lomba Cantel Cething

5. Lomba Terong Balon

6. Lomba Estafet Sarung

Tiap lomba mempunyai partisipan yang berbeda. mulai hanya diikuti perwakilan sampai diikuti seluruh tim. Lomba diikuti oleh seluruh karyawan Bappeda baik ASN maupun Non ASN, CS, Satpam, PKL dan Mahasiswa Magang. Diharapkan lomba ini akan lebih meningkatkan rasa kekeluargaan diantara keluarga besar Bappeda.

#Nusantara Baru Indonesia Maju
#Bekerja Bersama Untuk Temanggung Lebih Baik
#Terus Bergerak Terus Berinovasi Menuju WBK