Guntur, Temanggung - Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kabupaten Temanggung melakukan Bimbingan Teknis Gerakan Penerapan Pengelolaan Tanaman Terpadu Jagung di Kelompok Tani Sejahera Desa Guntur (21/06/24).
Kegiatan ini merupakan pengawasan penggunaan sarana pendukung pertanian sesuai komoditas teknologi dan spesifik lokasi. Terdiri dari 3 pertemuan yang dimulai pra-tanam hingga pasca-panen.
Tujuan kegiatan GPPTT adalah percepatan alih teknologi budidaya tanaman pangan dengan penerapan teknologi yang sesuai dengan kebutuhan lokal atau spesifik lokasi. Serta meningkatkan produktivitas, produksi, efisiensi biaya usahatani dalam budidaya komoditas tanaman pangan, guna mendukung ketahanan pangan masyarakat.