Detail Berita

Pada Hari Sabtu, tanggal 22 Juni 2024, Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Hari Keluarga Nasional ke 31 yang digabung dengan Hari Anak Nasional ke 40 tahun 2024 bertempat di Lapangan Pantai Kartini Kabupaten Jepara, yang di hadiri oleh seluruh OPD KB kabupaten/kota se Provinsi Jawa Tengah, BKKBN Provinsi Jawa Tengah serta dihafiri oleh Deputi Advokasi Penggerak dan Informasi BKKBN RI, Sukaryo Teguh Santosa.
Dalam kesempatan ini beliau mengatakan, puncak Harganas yang diperingati setiap 29 Juni ini memiliki nilai sejarah. Karenanya, pantas bagi generasi kekinian mengingat peristiwa tersebut.
Dalam acara tersebut juga diserahkan kejuaraan - kejuaraan lomba dalam HARGANAS ke 31.
Kabupaten Temanggung dalam HARGANAS ke 31 Tahun 2024, mendapatkan penghargaan:
1. Penyuluh KB Teladan juara I Tingkat Jawa Tengah atas nama Aritha Dewi Widiastuti, S.I.Kom. Penyuluh KB Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung
2. IMP Teladan juara III, IMP (Institusi Masyarakat Pedesaan) Tingkat Jawa Tengah atas Nama Windarti, PPKBD Desa Pingit, Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung
3. Pelaksana Terbaik I Pelayanan Keluarga Berencana dalam rangka Penggerakan dan Bhakti Sosial Pelayanan KB Muslimat NU Tahun 2024, atas Nama Pengurus Cabang Muslimat NU Kabupaten Temanggung