Detail Berita


Bertempat di Saung pertemuan BPP Pringsurat, Jum'at 10 Nopember 2023 dilakukan Focus Group Discussion (FGD) tentang pengembangan kawasan Agropolitan Pring Krakal. Pring Krakal adalah kepanjangan dari Pringsurat, Kranggan dan Kaloran. Dengan potensi pertanian khususnya hortikultura dan perkebunan; kelengkeng, durian, alpukat, kopi, kemukus, jahe, dll. menjadikan Pring Krakal potensi untuk pengembangan agropolitan pendukung kawasan wisata Borobudur. Candi Borobudur sebagai situs tempat beribadah agama Budha dan sebagai 7 keajaiban dunia, menjadi tempat kunjungan dari dalam maupun luar negeri.

Hadir dalam FGD tersebut dari Direktorat Regional I Bappenas, Kepala DKPPP Temanggung, Bapeda Temanggung, Koordinator penyuluh kecamatan Pringsurat, Kranggan dan Kaloran, serta perwakilan kelompok tani. Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke kebun Kelengkeng yang terdapat di Desa Pringsurat.

#2045 Negara Nusantara berdaulat, maju dan berkelanjutan

https://www.instagram.com/p/CzkffJZypfn/?img_index=1