Tasyakuran dan Doa Bersama dihadiri oleh Kepala Dinas Perindagkop UKM Kab. Temanggung beserta jajarannya, Kapolsek Ngadirejo, Camat Ngadirejo, Danramil Ngadirejo, Tokoh Masyarakat, Perwakilan Paguyuban Pedagang Unggas, Sayur, dan Kayu. Acara bertujuan untuk memanjatkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas peresmian dan pembukaan Pasar Rejowinangun. Harapan ke depan Pasar tersebut dapat menjadi tempat transaksi jual beli yang nyaman, aman, dan tertib. Dan tak lupa menjadi sarana memajukan perekonomian khusunya masyarakat Ngadirejo dan sekitarnya. (AHK)