Detail Berita

Temanggung, World Cleanup Day (WCD) merupakan hari pungut  sampah sedunia yang diinisiasi oleh Let’s do it Foundation  di Estonia pada tahun 2008. Pada tahun 2018, Indonesia bersama 150 Negara lainnya  turut dalam pergerakan ini dan pada tahun 2019 Indonesia  turut bergerak bahkan menjadi pemimpin aksi Cleanup  terbesar di dunia dengan 9,5 Juta relawan. Untuk mewujudkan Indonesia bersih sampah dan membangkitkan kesadaran masyarakat akan isu persampahan di Indonesia, Organisasi World Cleanup Day (WCD) Indonesia dengan mengangkat tema “BERSATU UNTUK INDONESIA BERSIH” berencana mengadakan satu gerakan bersama “AKSI CLEANUP DAN PILAH SAMPAH DARI RUMAH”. Pada tahun 2020. Organisasi WCD Nasional ini telah mampu berhasil mengkoordinir 4.173.881 relawan/masyarakat dengan jumlah sampah yang terkumpul 4.013.618 Kg.

Tahun ini, World Cleanup Day (WCD) Temanggung  diselenggarakan pada 18 September 2021 dengan  mengambil tema “Siswa dan Santri Bersama Pilah Sampah” dengan harapan sebagai momentum awal keterlibatan  aktif dunia pendidikan didalam gotong royong  mewujudkan Temanggung Bebas Sampah. Dalam hal ini Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olah Raga Kabupaten Temanggung telah melaksanakan Sosialisasi kepada Satuan Pendidikan secara daring melalui Zoom Meeting. Dengan sosialisasi ini diharapakan semua satuan pendidikan mengajak seluruh peserta didiknya bisa ikut berpartisipasi aktif mensukseskan World Cleanup Day (WCD) Temanggung pada tanggal 18 September 2021 nanti. 

 

*) - Surat Dukungan Pelaksanaan Kegiatan World Clean Up Day (WCD) 2021,  Download disini
 
  - Petunjuk Teknis, Download disini