Detail Berita

Temanggung, MediaCenter – Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Temanggung melakukan sosialisasi Internet Cerdas Kreatif Produktif (INCAKAP).

Hal ini juga merupakan langkah untuk mensosialisasikan Undang – Undang Informasi dan Transaksi Elektronik. Senin (17/7), sebanyak 240 siswa baru SMK Ganesa Satria Temanggung mengikuti sosialisasi INCAKAP yang bertemakan penggunaan media sosial tanpa hoax.

Tema yang diambil dalam kegiatan sosialisasi ini sesuai dengan sasaran yang dituju, yaitu siswa atau siswi baru SMK yang masih mempunyai emosi yang belum stabil. Dalam sosialisasi ini, Eko Kus Prasetyo selaku pembicara menyampaikan beberapa tips yang berkaitan dengan penggunaan media sosial dengan bijak, diantaranya harus bisa memilih dan memilah informasi, harus mencari sumber yang terpercaya, sebaiknya informasi tidak diteruskan jika kita tidak mengetahui kebenarannya, peningkatan literasi atau kritis dalam mencari berita dan yang terakhir berpikirlah dan tenang sebelum memposting sesuatu.

Menurut Eko “setelah mereka mengetahui, khususnya di media sosial itu ada aturan mainnya, ada undang – undang yang mengatur, mereka lebih hati – hati, lebih bijak” jelas beliau. Selain itu pihak sekolah baik guru, panitia, maupun peserta menyambut baik kegiatan sosialisasi, karena kegiatan ini memang seharusnya dilakukan menyikapi maraknya penggunaan sosial media oleh remaja saat ini.

“Setelah adanya pengarahan dari Dinkominfo, harapan kami kedepannya supaya anak – anak itu lebih bijak dalam menggunakan media sosial, kemudian pandai – pandai tiap menyaring berita” ujar Purnomo Edi Santoso selaku kepala sekolah SMK Ganesa Satria Temanggung. (MC TMG/Penulis: Ria Foto: Aji Editor: Ekape)

sumber :http://mediacenter.temanggungkab.go.id/home/berita/257/dinkominfo-ajak-siswa-smk-ganesa-bermedia-sosial-tanpa-hoax