PEMILIHAN DUTA GENRE KEMIRIOMBO MULTI TALENTA
Pemilihan Duta Genre Desa Kemiriombo Kecamatan Gemawang Kabupaten Temanggung Jawa Tengah, berlangsung meriah dengan modherl koreografi menarik dan sejumlah peserta menunjukkan multi talenta yang dikuasai untuk dipertunjukkan kepada dewan Yuri dan penonton. Bukan sekedar memperkenakan diri, namun peserta memeragakan satu demi satu bakat dan ketrampilan seni yang dimiliki serta penampilan catwalk yang menarik.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Indonesia yang ke-74 tahun 2019. Pusat Informasi dan Konseling Remaja Mrombo ( PIKR Rembo ) Desa Kemiriombo, Kecamatan Gemawang berkreasi untuk menggelar pemilihan Duta Genre jalur masyarakat, Sabtu (17/8) bertempat di Sanggar Payung Budhaya Dusun Mrombo. Dalam ajang pemilihan putra putrid terbaik Kemiriombo tersebut, para peserta menampilkan keterampilannya seperti menyanyi, puisi, pidato, pantun, dan keterampilan lainnya.
Sejumlah 8 calon Duta Genre rata-rata berlatar pendidikan SMP dan SMA dengan rentang usia 12 hingga 18 tahun. Acara lomba dibuka dengan koreografi cantik para peserta dan perkenalan diri. Selanjutnya diperagakan satu per satu bakat dan minat yeng menampilkan talenta seni dan keterampilan peserta, diantaranya menyanyi, puisi, pidato, pantun, dan keterampilan membuat roti berbahan jajanan anak.
Dari delapan peserta diciutkan menjadi 3 kandidat untuk mendapatkan tiket menuju babak grand final. Di babak ini, semua peserta memperoleh jatah masing-masing 2 pertanyaan berbeda dari juri yang meliputi pengetahuan dasar tentang PIKR/Duta Genre dan studi kasus berhubungan dengan dunia remaja. Jawaban yang meluncur dari bibir para peserta cukup memuaskan juri, seperti terlihat dari jawaban Arum, salah satu kandidat yang bisa menganalisis studi kasus perjalanan kegiatan PIKR Rembo.
Demikian pula respon dari Selly berkaitan dengan upayanya untuk menghindari permasalahan dunia remaja pada umumnya, yaitu pernikahan dini, perilaku seks sebelum menikah, dan penyalahgunaan narkoba. Lain lagi tanggapan Vani mengenai pertanyaan seputar pernikahan usia dini di Dusun Mrombo yang akhir-akhir meningkat angkanya, dengan lantang dia siap menolak ajakan menikah apabila belum cukup umur.
Semua mendapat tepuk tangan meriah dari hadirin yang memadati sanggar tersebut. Setelah digodhog oleh juri, akhirnya diputuskan Juara 1 diraih oleh Selly Gill Melania, Peringkat 2 didapatkan oleh Sekar Arumsari dan posisi 3 digenggam oleh Maria Endah Irvani. Dihubungi secara terpisah, ketiganya berpendapat bahwa lomba Duta Genre ini menempa mental dan mengasah talenta masing-masing sebagai bekal di kemudian hari.
Ketua PIKR Rembo Diah Laras Santi menjelaskan bahwa Lomba Duta Genre ini bertujuan untuk semakin mendekatkan kegiatan PIKR dengan remaja dengan merangkul potensi-potensi handal remaja Mrombo untuk bersama-sama mengantisipasi dampak permasalahan remaja pada umumnya serta meneruskan tongkat estafet kepemimpinan PIKR ke depannya.
Pembina PIKR Kecamatan Gemawang, Arie Agung Martanto menambahkan ajang Duta Genre ini untuk semakin menunjukkan eksistensi PIKR di tengah-tengah masyarakat dan berharap ke depannya Pemerintah Desa Kemiriombo mempunyai lebih banyak perhatian untuk menanggulangi permasalahan remaja. Juara 1 lomba Duta Genre ini, akan menjadi wakil Duta Genre Desa Kemiriombo dalam lomba yang sama di tingkat Kecamatan Gemawang tahun 2020 mendatang.-(Ari Agung Martanto)—